tutorial membuat pamphlet dengan aplikasi Corel Draw X6
Tutorial Membuat Pamphlet dengan Aplikasi Corel Draw
Dalam
membuat design grafis khususnya dalam design grafis berbasis digiatal, banyak
aplikasi yang bisa digunakan. Salah satu contoh aplikasi tersebut adalah
aplikasi corel draw. Aplikasi corel draw merupakan salah satu aplikasi desing
grafis yang paling banyak digunakan saat. Aplikasi corel draw sangat memberi
kemudahan dalam membuat design, bebrbagai jenis design bisa dibuat dengan
aplikasi corel draw sperti poster, baliho, pamplhet, dan lain sebagainya. Dalam
tutorial kali ini saya akan memaparkan cara membuat pamplhet dengan meggunakan
aplikasi corel draw. Aplikasi corel draw juga memiliki banyak versi, disini
versi yang saya gunakan adalah corel draw x6 dan sedikit catatan untuk versi
sebelum x6 maupun sesudah x6 tampilan maupun fitur-fiturnya tidak jauh berbeda.
Berikut adalah langkah-langkahnya:
1.
Langkah
pertama pastikan disetiap PC atau laptop kalian terinstal aplikasi corel draw,
kemudian untuk membuka aplikasi tersebut, kalian bisa double klik logo corel
draw pada dekstop, atau bisa juga melalui start menu pada windows jika kalian
menggunakan sistem operasi windows.
2.
Langkah
berikutnya yang harus dilakukan ketika aplikasi terbuka adalah pada kotak dialog Quick Start plih “New blank document”
untuk membuat lembar kerja baru.
Pada
kotak dialog Create a New Document atur ketentuannya seperti pada gambar
berikut.
Pada
kolom name kalian bisa memberi nama sesuai dengan keinginan kalian, untuk size
saya menggunakan kertas A3, kemudian pada kolom Width dan Height tidak perlu
dirubah karena nanti dia akan menyesuaikan dengan ukuran kertas (size) yang
telah dipilih. Kemudian klik “OK”.
3.
Sekarang
kita sudah memasuki lembar kerja baru, untuk membuat pamplhet ada beberapa
bagian yang perlu kita buat terlebih dahulu yaitu: pertama kita buat
backgroundnya terlebih dahulu. Disini kita gunakan tools “rectangle tool” atau
klik tombol F6 pada keyboard, jika sudah memilih tool tersebut, klik dan tahan
pada lembar kerja kemudian beri warna, untuk lebih jelasnya perhatikan gambar
berikut.
Kemudian
untuk memberi warna pilih tool “Fill tool” kemudian pilih Fountain tool. Pada
kotak dialog fountain tool ikuti ketentuan berikut, kemudian pilih “OK”.
Hilangkan
garis tepi objek dengan merubah outline width nya menjadi “none”.
4.
Untuk
membuat tampilan background menjadi lebih menarik, sisipkan gambar. Gambar yang
saya gunakan adalah gambar yang saya ambil dari internet, kalian bisa
memperolehnya di www.pixaby.com. Untuk mnyisipkan gambar, klik menu bar file kemudian
import, atau dengan ctrl+i pada keyboard selanjutnya pilih file gambar yang
sudah didownload, klik, tahan, dan lepaskan.
5.
Langkah
selanjutnya buat gambar agar terlihat transparant, caranya adalah pilih objek
gambar kemudian pilih tool “Transparency” dan ikuti ketentuannya sebagai
berikut.
6.
Langkah
selanjutnya adalah membuat objek berbentuk awan. Untuk membuat objek awan kita
gunakan tool “3-Point Curve tool”. Pada tool ini kita bisa membuat objek dengan
berbagai lekukan yang kita inginkan cara menggunakan tool ini adalah klik
kemudian tahan untuk membuat garis lurus, untuk membuat lekukan terhadap garis
lurus yang sudah kita buat tinggal lepaskan kemudian arahkan sesuai keinginan
kita dan klik untuk menetapkan lekukan atau lengkung begitu seterusnya.
Untuk
lebih jelasnya perhatikan gambar berikut.
Jika
objek sudah selesai dibuat, berikan warna sesuai dengan ketentuan.
7.
Langkah
berikutnya adalah buat objek yang sama dengan cara yang sama juga untuk memberi
efek bayangan atau glow pada objek awan, kemudian berikan warna sesuai dengan
ketentuan.
8.
Jika
objek awan sudah jadi, sekarang buat tulisan diatasnya, yaitu dengan
menggunakan “Text tool”. Klik kemudian arahkan pointer ke objek awan kemudian
klik dan mulai mengetikkan tulisan. Untuk memperbesar tulisan gunakan font size
yang terletak pada deretan toolbar atas atau bisa juga menggunakan move tool.
Atur jenis font sesuai dengan ketentuan, disini saya menggunakan jenis font Lithos Pro Reguler.
9.
Beri
efek contour pada tulisan dengan menggunakan contour tool, berikan warna pada
tepi huruf sesuai ketententuan. Namun sebelum itu rubah terlebih dahulu warna
hurufnya menjadi warna putih pada tool warna.
10.
Langkah
selanjutnya adalah menyisipkan gambar dengan menggunakan menu import (ctrl+i),
kalian bisa mendownloadnya di www.pngmart.com. Atur ukuran gambar sesuai dengan
keinginan kalian.
11.
Langkah
selanjutnya adalah membuat objek untuk bagian footer. Caranya hampir sama
dengan membuat objek awan yaitu dengan menggunakan 3-Point curve tool, hanya
saja pada pembuatan objek ini banyak bermain di lekukan. Untuk mengatur lekukan
tesebut setelah kalian membuat objeknya kalian bisa menggunakan “Shape tool”.
Pertama kalian buat objeknya seperti pada gambar berikut dengan menggunakan
3-Point curve tool. Untuk memperbesar atau memperkecil layar kalian bisa
menggunakan “Zoom tool”.
Kemudian
atur lekukannya menggunakan Shape tool atau bisa menekan tombol F10 pada
keyboard.
Hilangkan
garis tepi dan beri warna sesuai dengan ketentuan. Berikutnya buat objek baru
lagi untuk membuat efek bayangan dengan cara yang sama atur lekukan sedemikian
rupa sesuai dengan ketentuan dan jangan lupa hilangkan garis tepi objek
kemudian beri warna pada objek.
12.
Selanjutnya
membuat objek berbentuk jajar genjang yang nantinya digunakan untuk menempatkan
materi pembelajaran agar terkesan terstruktur. Caranya adalah kita menggunakan
‘Rectangle tool” untuk membuat objek persegi panjang terlebih dahulu.
13.
Kemudian
langkah selanjutnya, agar objek persegi panjang tersebut bisa dirubah-rubah
bentuknya, tempatkan kursor pada objek kemudian klik kanan pada mouse pilih
”Convert to curves”. Setelah itu kita pilih “Shape tool” untuk merubah
bentuknya sesuai ketentuan. Jika sudah, ubah ukuran, hilangkan garis tepi dan
beri warna pada objek. Lakukan hal yang sama pada objek berikutnya.
Jika
semua objek selesai dibuat maka langkah selanjutnya adalah memberi tulisan baik
itu judul dan isi. Untuk membuat tulisan gunakan “Text tool”. Beri semua objek
tulisan sesuai dengan ketentuan.
14.
Kemudian
pada salah satu objek, didalam objek tersebut buatkan objek baru lagi berbentu
elips yang nantinya juga digunakan untuk menempatkan tulisan. Untuk membuat
objek lingkaran atau elips gunakan “Ellipse tool” atau tekan tekan tombol F7
pada keyboard.
Setelah
membuat objek tersebut atur ukuran objek, beri warna dan hilangkan garis tepi
objek.
15.
Selanjutnya
berikan tulisan dengan menggunakan “Text tool”. Untuk membuat objek yang sama
tinggal dicopy-paste saja kemudian ubah warna dan berikan tulisan dengan
menggunakan “Text tool”.
16.
Langkah
terakhir adalah menyisipkan gambar guru kalian bisa mendownloadnya di www.pngmart.com. Gunakan menu import atau Ctrl+i
untuk menyisipkan gambar. Kemudian atur ukuran gambar sesuai ketentuan.
Sekian
tutorial untuk pembuatan pamphlet dengan menggunakan aplikasi Corel Draw X6
jika ada kesalahan dalam penulisan mohon dimaklumi dan semoga tutorial ini bisa
bermanfaat untuk para pembaca.
silakan download filenya disini.
silakan download filenya disini.
Comments
Post a Comment